DataSumut.com – Batubara
Korban terseret arus Sungai Singgabus, Kabupaten Batubara, Naek Pardomauri Panjaitan (52), akhirnya berhasil ditemukan Pos SAR Tanjungbalai (TBA) pada pukul 10.30 WIB, Sabtu, (11/6/2022) di Tangkahan Pasir, Sungai Air Putih. Hal itu dibeberkan orang nomor satu Pos SAR TBA, Ady Pandawa, S.T., pada awak media.
Namun, dalam operasi pencarian korban tersebut, Pos SAR TBA mendapatkan beberapa kendala. Seperti volume air sungai yang tidak stabil, lokasi pencarian yang begitu luas, dan banyaknya cabang sungai. Akan tetapi, Pandawa akui, hal itu tidak menyurutkan semangat personil Pos SAR TBA yang terbatas untuk melakukan operasi pencarian korban tersebut.
“Meskipun SDM atau personil kami terbatas dalam operasi pencarian ini, kami tetap maju tanpa ada kata mundur untuk menemukan korban tersebut. Alhamdulillahnya, korban tersebut kami temukan pada hari ketujuh.,” kata Kapos SAR TBA, Ady Pandawa, S.T., Sabtu, (11/6/2022).
Ia juga menjelaskan, jarak korban tersebut ditemukan dari lokasi jatuhnya korban kurang lebih sekitar 8 Kilometer.
“Itu kami temukan korban di lokasi tangkahan pasir Sungai Air Putih Batubara dengan keadaan tersangkut gelonggongan kayu,” ujarnya.
Kemudian, saat ditanya soal strategi operasi pencarian korban, Pandawa katakan, ia membagi tim dalam operasi tersebut, meskipun personil operasi tersebut terbatas.
“Jadi, kita tetap atur strateginya sesuai SOP kami, kami laksanakan pencarian itu dari LKP, dan kami bagi tim. Tim itu terdiri dari personil-personil BPBD Batubara, Samapta Polda Sumut, Bhabinkantibmas, Babinsa, FAJI Batubara serta Ruang Edukasi Pandawa,” ucapnya.
“Tidak hanya itu saja, Dispora Kota Medan juga membantu dalam operasi pencarian ini, seperti meminjamkan perahu karet,” sambungnya.
Jadi, ia katakan, setelah membagi tim operasi pencarian, mereka juga melakukan pencarian korban sampai ke muarab. Ia akui, dari lokasi terjatuhnya korban, timnya sudah melakukan pencarian kurang lebih 18 Kilometer.
Di sisi lain, ia juga menyampaikan, untuk keluarga korban tersebut agar diberikan ketabahan. Selain itu, ia juga turut berduka atas peristiwa tersebut.
(DSc-04)
More Stories
Dukung Asta Cita Prabowo, PMP Gencarkan Penyuluhan ke Para Petani di Langkat
DPD Golkar Labura Cabut Dukungan dari Ijeck dan Alihkan ke Hendriyanto Sitorus
Seniman Sumatera Utara Usulkan Chairil Anwar Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional