DataSumut

DataSumut

Disaksikan Langsung Bobby Nasution.. 4 Sopir Angkot di Medan Positif Narkoba

DataSumut.com – Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution, meninjau langsung pelaksanaan razia narkoba berupa tes urin kepada para sopir angkutan kota (angkot) di Kota Medan, Kamis (16/12/2021) sore di depan Plaza Medan Fair, Jalan Gatot Subroto Kota Medan.

Bersama Kapolrestabes Medan KombesPol Riko Sunarko dan Dandim 0201 Medan Kol Inf Hindratno Devidanto, Bobby menyaksikan langsung adanya 4 sopir angkot yang kembali terbukti menggunakan narkoba dari hasil tes urin yang digelar BNN bersama Dinas Perhubungan Kota Medan dan tim gabungan.

Pantauan DataSumut.com, setibanya di lokasi, Bobby langsung berbincang dengan ke empat sopir yang dinyatakan positif narkoba tersebut. Bobby mengaku sangat menyesalkan masih banyaknya sopir angkot di Kota Medan yang menggunakan narkoba.

“Abang-abang sopir ini tadi hasilnya positif. Bagaimana abang-abang ini, bawa mobil, bawa penumpang, kok pakai narkoba. Apa bawa mobilnya sambil ngawang-ngawang,” kata Bobby kepada keempat sopir tersebut.

Setelah berbincang, Bobby pun tampak melihat proses pemeriksaan urin para sopir angkot di lokasi. Usai melakukan peninjauan, Bobby Nasution mengatakan, bahwa di hari keempat kemarin, masih banyak pelanggaran yang dilakukan para sopir angkot, mulai dari pelanggarab ringan hingga pelanggaran berat seperti penggunaan narkoba.

“Di hari keempat ini, kita masih banyak menemukan pelanggaran. Mulai dari pelanggaran ringan, sedang, hibgga berat karena positif menggunakan narkoba. Hari ini saja, baik yang pagi sampai jam segini sudah 6 orang yang positif,” ucap Bobby kepada wartawan, Kamis (16/12/2021).

Dari hari pertama razia hingga hari ke 4 kemarin, sambung Bobby, sudah lebih dari 130 sopir angkot yang di tes urin. Dari total itu, sebanyak 26 orang telah dinyatakan positif narkoba.

“Tentunya ini pelajaran bagi kita semua, sebagai Pemko Medan ini akan kami berikan sanksi-sanksi tegas. Bagi yang positif tadi akan diserahkan ke kepolisian, bagi yang sopir tembak tadi yang pelanggan ringan sampai sedang, kita beri sanksi juga,” ujarnya.

Hal ini, kata Bobby, harus menjadi pelajaran bagi semua pihak, khususnya bagi para pemilik kendaraan dam perusahaan angkutan.

“Ini menjadi catatan bagi kami, harus berkoordinasi, dan sudah kami komunikasikan dengan Organda dan pihak-pihak lainnya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis S.SiT MT mengatakan, sejak Senin (13/12) hingga Kamis (16/12) sore kemarin, Dishub Medan, Satlantas Polrestabes Medan, Satpol PP, TNI dan BNN telah berhasil menjaring 25 orang sopir yang terbukti menggunakan narkoba dari tes urin yang dilakukan.

Tak cuma itu, tim gabungan juga telah melakukan tilang STNK sebanyak 98 dan penahanan kendaraan sebanyak 31 unit.

“Sekali lagi kita tegaskan, ini akan terus berlanjut. Sesuai instruksi pak wali, setiap sopir angkot di Kota Medan harus bersih dari narkoba. Selain itu, setiap sopir dan perusahaan angkutan juga harus tertib administrasi,” pungkasnya.
(DSc-03)